Aqua air minum dalam kemasan yang sering mengecewakan konsumen.

Selama tiga hari sejak tgl 5 Juni 2011 saya tidak bisa minum air minum dalam kemasan merek Aqua, sungguh mengecewakan. Ini terjadi karena stok persediaan Aqua galon dan Aqua botol besar di warung dan mini market dekat tempat tinggal saya habis. Jadi dengan sangat terpaksa selama tiga hari tersebut minum air dalam kemasan merek lain. Tidak apa-apa sebenarnya, meskipun terus terang dalam hati ini ada perasaan bahwa untuk beberapa hari saya minum air yang berkualitas rendah. 

Atas pengakuan tentang kualitas aqua diatas merek lain saya meminta maaf kepada produsen air dalam kemasan merek selain Aqua.

Aqua meskipun berharga lebih mahal namun tetap saja air minum yang menjadi pilihan pertama kebanyakan orang yang tidak sensitif dengan harga (tidak apa mahal yang penting berkualitas). Ini terbukti dari sekian banyak merek air minum dalam kemasan, Aqua berada di posisi teratas baik dalam harga maupun dalam kelas konsumen yang memilih aqua sebagai pilihan  utama. Anda pasti mengakui itu, setidaknya untuk anda yang berdomisili di Palembang.

Begitulah aqua, namun demikian meskipun Aqua boleh bangga sebagai merek terpercaya namun dalam hal ketersediaan produk aqua sering mengecewakan. Padahal ketersediaan produk adalah suatu hal yang sangat penting dalam bisnis. 

Aqua tidak selalu tersedia di pasar,  sebuah peluang merek lain untuk menembus dominasi aqua.

Salah satu komponen utama dalam memelihara konsumen dan kesuksesan penjualan produk untuk jangka panjang adalah ketersediaan produk. Sebagai contoh: sebuah perusahaan (seperti hotel) yang setiap harinya membutuhkan puluhan galon air mineral ketika selama tiga hari sang air mineral tidak bisa ditemukan, sang perusahaan pasti akan berpikir pindah kelain hati, dan pada saat itulah sebuah air mineral merek lain akan merebut pasar sang Aqua.

Jadi dalam hal ini qualitas sebuah air mineral merek Aqua akan tidak menjaminnya sebagai air mineral yang paling banyak dikonsumsi, dan tidak juga menjaminnya akan merajai pasar air minum dalam kemasan.

Tapi itulah aqua yang hingga saat ini tetap menjadi pemain utama air minum dalam kemasan. Di kota saya Palembang selain aqua ada beberapa pilihan air minum dalam kemasan yang populer yaitu: Aira, Alfa One, Ades.

Dan pemain populer utama selain aqua adalah Alfa One. Namun bagi saya pribadi hingga saat ini tetap saja memposisikan aqua sebagai pilihan utama konsumsi air mineral. Bila aqua tidak tersedia pilihan lain adalah Alfa One.

Bila ada air dalam kemasan yang berkualitas layaknya Aqua dengan harga yang bersaing dengan Aqua, maka merek dengan jaminan ketersediaan produk secara terus menerus jelas akan jadi pemenang, setidaknya untuk konsumen besar seperti hotel dan restoran.

Itulah aqua entah sampai kapan kejadian seperti ini terus berulang.

Kemarin, tgl 8 juni 2011 saya kembali bisa minum air mineral dalam kemasaan merek Aqua. Dan seperti orang Palembang bilang "barang lagi katek, biasonyo kalu ado gek hargonyo naek"(barang sedang habis, biasanya begitu nanti tersedia harga barang tersebut pasti naik), dan benar saja. Harga Aqua galon dan Aqua botol besar menjadi lebih mahal dari harga semula.

Demikianlah, ini sebuah artikel ketidakpuasan konsumen,  semoga menjadi masukan yang bermanfaat.


Komentar untuk artikel ini :


Pecinta damai : (tanpa link)
salam persaudaraan..!
setelah membaca artikel anda, sayasedikit banyak tahu tentang pemain pasar air minum dalam kemasan di daerah tempat tinggal anda. memang saat ini orang mengetahui bahwa merk AMDK yang terkenal itu dikenal banyak orang. memang strategi bisnis lewat media iklan sangat efektif untuk membuat "percaya" kebanyakan akan kualitas produk tsb. tapi apakah anda sudah mengetahui atau dikasih bukti secara langsung dengan alat pengetesan kemurnian air merk terkenal dibanding dengan merk AMDK lain yang anda sebut itu?

Jawaban Penulis :

Saya hanya menilai dari sisi popularitas, pendapat dan kecenderungan banyak orang di lingkungan pergaulan saya dalam memilih AMDK. Seperti yang anda katakan, barangkali saya tipe orang yang "percaya" tentang sesuatu hanya dikarenakan adanya pembenaran dari semua orang yang saya temui.
 
Tapi terus terang saya belum mendapatkan bukti dengan alat pengetesan kemurnian air yang mendukung pendapat saya tentang Aqua yang memiliki kwalitas diatas merek lain.
 
Artikel diatas sebenarnya undangan untuk mereka yang kritis seperti anda, dan para pelaku bisnis AMDK untuk sharing pendapat atau berbagi fakta, syukur-syukur menyertakan hasil analisa laboratorium.  
 
Terima kasih komentar, sharing, dan pertanyaan anda sangat berbobot.


Previous
Next Post »

6 comments

Click here for comments
Anonim
admin
15 Juli 2012 pukul 08.53 ×

Salam kenal....
saya jg pecinta AQUA

setelah saya membaca artikel anda saya masih ada keraguan mengenai kualitas aqua,...
karena biasanya semakin besar suatu perusahaan sulit untuk tetap menjaga kualitas produknya....
karena semakin banyaknya permintaan

saya memlihat beberapa merek baru yang muncul dengan cara melakukan testing / melakukan tes terhadap beberapa AMDK, termasuk Aqua, dan ternyata memang hasil yang ditunjukan perubahan airnya memang sangat kurang bagus....

padahal pada saat tes sudah saya amati sendiri dan sudah menukar posisi air yang di tes....

Bagaimana menurut anda tentang hal ini?

dan bagaimana untuk mengetahui kalau aqua adalah yang terbaik?

terusterang saya belum ingin beralih dari Aqua

karena dibali AMDK pendatang baru ada yng bisa menjual produknya lebih mahal dari AQUA, karena promosinya langsung melakukan testing semua jenis AMDK..

Reply
avatar
abdul majid
admin
15 Juli 2012 pukul 21.07 ×

ANONIM: Saya sendiri belum pernah melihat hasil tes kemurnian atau kualitas beberapa merek AMDK, karena itu membandingkan kualitas AMDK tidak bisa saya lakukan, dan kalau lah diartikel ini saya menuliskan tentang AQua yang menurut saya lebih berkualitas, semata karena sudut pandang saya sebagai orang awam, yang barangkali terpengaruh juga dari lingkungan pergaulan saya yang juga orang-orang awam. Belum lagi ada banyak merek AMDK yang dipasarkan di Indonesia ini, dan sangat sedikit merek yang saya kenal.

Menarik sekali apa yang anda saksikan dalam proses tes kualitas kemurnian AMDK. Hanya saja barangkali kualitas suatu AMDK bisa diukur/dinilai dari banyak sudut atau kriteria penilaian.

Karena itu akan lebih baik lagi bila masyarakat mengetahui kriteria yang jelas tentang apa kriteria air yang dianggap paling berkualitas.

TErima kasih ANONIM telah memberikan masukan yang sangat berharga.

Reply
avatar
Unknown
admin
11 November 2015 pukul 14.23 ×

saya salah satu mahasiwa di salah satu perguruan tinggi di bali, saya tertarik dengan ertikel anda karena kebetulan dilingkungan tempat saya tinggal juga sering mengalami masalah yang sama dengan masalah yang anda paparkan. dengan melihat masalah diatas saya berniat untuk mengangkatnya sebgai topik tugas akhir saya. namun saya kesulitan untuk mengetahui apakah tolak ukur AMDK disebut berkualitas. Adakah suatu lembaga survay yang sudah melakukan tes kemurnian sehingga saya bisa mencari data di lembaga tersebut.

Reply
avatar
adaliz
admin
17 Mei 2016 pukul 13.57 ×

terimakasih sangat informatif gan....Lanjutkan hydroc

Reply
avatar
18 Juli 2016 pukul 22.06 ×

terimakasih gan, sangat bermanfaat agen poker

Reply
avatar
dewa
admin
15 September 2017 pukul 17.38 ×

tapi kan ga semua juga kita samain, kalo semua kita samain mau minum apa kita nanti? air lumbah?
Bandar Ceme

Reply
avatar

SILAHKAN MEMBERIKAN KOMENTAR MENGGUNAKAN TATA BAHASA YANG BAIK DAN BENAR. KOMENTAR MENGGUNAKAN KATA DENGAN EJAAN YANG TIDAK BAKU AKAN DIHAPUS. TERIMA KASIH ConversionConversion EmoticonEmoticon