Faktor utama yang menentukan ranking halaman situs di search engine

Menurut searchengineland.com ada empat faktor utama yang menentukan ranking halaman blog dan halaman website di search engine khususnya google dan Bing.

Menurut situs spesialis SEO tersebut bahwa empat faktor utama yang menentukan peringkat pencarian mesin pencari tersebut mutlak harus diketahui oleh semua blogger dan webmaster. yaitu:
  • On page seo faktor 
  • Off page seo faktor
  • Teknik terlarang ( violations )
  • Pemblokiran ( blocking )

faktor penentu ranking halaman blog di google
sumber gambar: searchengineland.com

Diluar dari keempat faktor utama tersebut adalah sub faktor dari keempatnya. Setiap subfaktor berisi satu atau beberapa faktor individulal.

Masing-masing faktor bekerja secara berkaitan.
Bila anda hanya fokus pada satu faktor saja maka itu tidak bisa menjamin halaman artikel anda memiliki ranking yang bagus di search engine. Mempunyai judul yang bagus tidak membantu jika sebuah halaman berkwalitas rendah.

Memiliki banyak link tidak juga begitu berguna bila ia adalah link dari halaman yang berkwalitas rendah. Tapi memiliki beberapa faktor positif akan berdampak meningkatkan ranking halaman blog atau web anda.

Faktor SEO On page.
SEO on page adalah semua teknik yang bisa dilakukan dan dikontrol oleh pemilik situs. Tentang apa konten yang anda terbitkan ?, apakah anda menerapkan penggunaan HTML yang bisa menunjukkan relevansi artikel anda di mata search engine, bagaimana arsitektur situs anda mempermudah search engine menjelajah keseluruhan halaman situs anda.

Sub faktor yang termasuk seo on page: konten ( kwalitas, kedalaman bahasan, jumlah kata, informatif, originalitas ), html ( title, deskripsi, header ), arsitektur situs (kecepatan loading, URL, kemudahan akses )

Faktor seo off page.
Faktor SEO off page adalah suatu yang tidak bisa dikontrol langsung oleh pemilik situs atau webmaster. Search engine memasukkan faktor ini sebagai faktor penentu ranking sebuah halaman, atau search engine menilai sebuah halaman itu juga berdasarkan pada "apa kata orang banyak".

Penting untuk dipahami bahwa dengan jutaan halaman web atau blog yang harus di index,  menilai hanya berdasarkan apa dan bagaimana sebuah halaman ditampilkan oleh pemilik situs tidak mencukupi, search engine perlu juga melihat bagaimana "orang luar" menilai sebuah halaman tersebut. Seperti misalnya berapa banyak halaman tersebut dishare, atau berapa banyak sebuah link dari situs eksternal menuju halaman tersebut.

Sub faktor yang termasuk seo off page: link (kwalitas link, teks link, jumlah link ),  Sosial (reputasi di social media, jumlah sharing ), trust ( autority, history), Personal (negara, wilayah, sejarah situs, popularitas)

Dua faktor berikut ini yang dapat menjatuhkan ranking sebuah halaman situs.

Teknik SEO terlarang ( Violations ).
Jangan buat kesalahan. Search engine telah membuat suatu pedoman tentang bagaimana seo yang baik yang seharusnya blogger atau webmaster gunakan untuk meningkatkan ranking halaman blog atau sebuah website.

Namun pada prakteknya banyak juga blogger dan webmaster menggunakan teknik seo aliran hitam atau melakukan link spam. Lambat laun praktek seperti ini akan menjatuhkan ranking sebuah halaman blog atau bahkan hilang dari index google.

sub faktor yang termasuk teknik terlarang: Link berbayar (paid link), membanjiri artikel dengan keyword (stuffing), konten yang hanya tertuju untuk spider search engine namun tidak bernilai apa-apa untuk pembaca (cloaking), link spam, hidden keyword teks.

Blocking.
Blocking adalah faktor baru yang mempengaruhi ranking sebuah halaman blog atau halaman website. Seorang pencari informasi di internet boleh jadi tidak menyukai website tertentu untuk tampil di hasil pencariannya. Untuk tujuan itu ia memblokir hasil pencariannya.

Situs yang diblokir oleh pengunjung internet setidaknya juga akan berpengaruh terhadap hasil pencarian pengunjung internet lain. Atau dengan kata lain bila seorang memblokir sebuah situs hal ini diartikan oleh search engine sebagai sebuah "nilai minus" untuk situs tersebut.

Subfaktor yang termasuk blocking:
blocking.

Kesimpulan

Demkianlah menurut Danny Sullivan dari  searchengineland.com  empat faktor utama penentu ranking sebuah halaman di search engine.

Keempat faktor utama ini mutlak harus diketahui oleh blogger pemula agar blog tampil di halaman pertama google.

Previous
Next Post »

SILAHKAN MEMBERIKAN KOMENTAR MENGGUNAKAN TATA BAHASA YANG BAIK DAN BENAR. KOMENTAR MENGGUNAKAN KATA DENGAN EJAAN YANG TIDAK BAKU AKAN DIHAPUS. TERIMA KASIH ConversionConversion EmoticonEmoticon