Ciri khusus yang melekat pada blog memberi pengaruh positif pada brand.

Bila anda ingin membangun blog anda sebagai sebuah brand, maka anda harus memiliki blog dengan ciri khusus tertentu, karena ciri khusus yang melekat pada blog memberi pengaruh positif  dan memberi nilai lebih pada  brand blog anda. Blog yang memiliki ciri khusus tersendiri akan lebih mudah diingat oleh pengunjung. Ciri khusus bisa berupa desain yang unik, penggunaan warna, originalitas artikel,  dll. Lalu apa kaitannya antara ciri khusus dan brand.

Ciri khusus yang memiliki nilai positif tertentu bila melekat pada sebuah brand akan menjadikan brand tersebut sukses. Begitupun bila ciri khusus tersebut melekat pada sebuah blog akan menjadikan blog tersebut bernilai dan menarik untuk selalu dikunjungi.

Saya tidak mengetahui ciri khusus blog saya ini. Apakah karena kontennya asli karya saya sendiri atau desain blognya. atau mungkin warna dominan pada blog ini.

Apapun ciri khusus pada sebuah blog yang paling penting adalah secara rutin menerbitkan tulisan terbaru yang sesuai tema blog. Akan tetapi menulis artikel sesuai dengan tema blog bukan pekerjaan yang mudah, butuh tenaga ekstra. Kesulitannya terletak pada ketiadaan bahan untuk menulis atau bahkan tidak tahu apa yang harus ditulis. Jadi bila artikel yang selalu sesuai tema yang dijadikan ciri khusus blog ini, sepertinya blog ini tidak benar-benar berciri seperti itu.

Tema blog ini informasi bisnis dan panduan memulai usaha bisnis online, tips dan trik search engine optimization, dan pemasaran. Akan tetapi saya sering menulis tentang panduan untuk menulis, kalaulah artikel tentang panduan untuk menulis tidak sesuai tema blog ini,  saya tidak begitu perduli. Setiap pemilik blog "berkewajiban" memperbaharui konten secara rutin, dan memperbaharui konten identik dengan selalu menerbitkan artikel terbaru. Karena memiliki kemampuan menulis sangat penting bagi blogger, sama pentingnya dengan SEO, saya selalu tergoda untuk sharing sedikit pengetahuan saya tentang tips-tips menulis.

Ciri khusus adalah sesuatu yang dapat dikaitkan dengan brand, ya ciri khusus adalah sesuatu yang melekat pada brand. Ciri khusus blog informasibisnis.net adalah menyajikan tulisan yang dapat dimengerti oleh pengguna dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jadi bila anda hanya dapat mengerti bahasa Inggris silahkan anda klik tombol translate di bagian paling atas blog ini.

Ciri khusus kedua dari blog ini adalah sedikit pengunjung dan berikutnya sedikit menampilkan gambar pada setiap posting. Ciri khusus lainnya adalah anda tidak akan menemukan kata Bahasa Indonesia yang tidak baku, apalagi kata dalam bahasa daerah, seperti "enggak", "gimana",. saya tidak bisa menuliskan kata yang tidak baku karena kata-kata tersebut tidak dapat diterjemahkan dengan benar oleh google translate.

Tapi anda mungkin lebih mengetahui ciri khusus blog ini. Atau mungkin menurut anda blog ini tidak memiliki ciri khusus sama sekali. Tanpa ciri khusus blog ini tidak akan menjadi sebuah brand  yang sukses. Keinginan saya pada blog ini melekat ciri khas yang berbeda dari blog-blog lain. 

Mungkin anda dapat memberi masukan, terima kasih

Previous
Next Post »

1 comments:

Click here for comments
25 Januari 2011 pukul 13.50 ×

Salam kenal mas, memang menulis adalah unik, susah-rumit-mengasyikkan dan bisa membuat orang kecanduan, saya sendiri sebagai prof. zonakoe juga mengalami hal yang sama, jadi klo ada tips terbaru mungkin kita bisa sharing

Congrats bro Prof. zonakoe you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar

SILAHKAN MEMBERIKAN KOMENTAR MENGGUNAKAN TATA BAHASA YANG BAIK DAN BENAR. KOMENTAR MENGGUNAKAN KATA DENGAN EJAAN YANG TIDAK BAKU AKAN DIHAPUS. TERIMA KASIH ConversionConversion EmoticonEmoticon