Agar peringkat hasil pencarian google bagus pasang kotak komentar standar blogger.com

Untuk tujuan agar peringkat blog di google lebih meningkat saya kembali menggunakan kotak komentar standar blogger.com.  Saya memutuskan kembali menggunakan kotak komentar standar blogger.com setelah hampir 6 bulan blog ini menggunakan kotak komentar dari intensedebate.com.  Bertahan demikian lama meskipun sejak lama saya meyakini oom google tidak menyukai kotak komentar tersebut.

kotak komentar blogger.com
Seperti saya tuliskan pada postingan saya yang berjudul cara supaya semua pengunjung bisa memberikan komentar di blog blogspot bahwa kotak komentar dari intensedebate.com tidak google friendly.  Ini bisa dilihat dengan jelas dari tampilan blog di tembolok google versi " hanya teks " yang sama sekali tidak menampilkan teks tulisan komentar dari teman yang menggunakan kotak komentar intensedebate.com.  Karenanya link pemberi komentar tidak ditelusuri google, jadi tidak bisa diharapkan untuk memberikan backlink kepada pemberi komentar.

Padahal salah satu yang menjadi daya tarik memberikan komentar di blog orang lain adalah backlink.  Itulah mungkin salah satu alasan mengapa blog saya sepi komentar, disamping barangkali karena tulisan saya tidak benar-benar menarik untuk dibaca atau artikel yang saya tulis terlalu panjang, jadi baru juga membaca sampai separuh bagian dari artikel pembaca sudah keburu mengantuk, ha , ha  ha ha.

Jadi apakah saya masih harus betah dengan kotak komentar intensedebate.com semata-mata karena ia memiliki fitur-fitur yang lebih berwarna-warni ketimbang kotak komentar blogspot, dan juga bisa memfasilitasi semua pengunjung online untuk bisa memberikan komentar di blog blogspot ?.

Kotak komentar standar blogger google friendly meskipun tidak seindah intensedebate.com.


Disatu sisi kotak komentar dari intensedebate.com memang mempermudah semua jenis pengunjung online memberikan komentar, belum lagi ditambah dengan banyaknya fitur-fitur menarik yang bisa disertakan bersamanya, tapi disisi lain ia tidak bisa saya harapkan memberikan reward yang umumnya diharapkan oleh pemberi komentar yaitu backlink.  Padahal kebanyakan pengunjung yang memberikan komentar di blog ini menggunakan link blog.

Kali ini demi persahabatan dengan google saya harus memutuskan hubungan dengan intensedebate.com dan kembali menggunakan kotak komentar bawaan dari flatform blog milik google, yaitu blog blogspot.com.

Selain agar google friendly, juga agar blog ini komentator friendly.  Jadi mudah-mudahan blogger pengunjung menjadi lebih tertarik untuk memberikan komentar di blog ini (agar kesannya blog ini rame).

Namun, karena saya telah menghilangkan form kotak komentar asli bawaan blogspot.com, dan tetap menampilkan komentar yang sudah diberikan teman blogger, saya telah mengubah atau menghilangkan beberapa baris kode HTML blog ini.  Dan sekarang kebalikannya, karena saya akan kembali menggunakan kotak komentar dari blogspot.com, lalu menghilangkan kotak komentar dari intensedebate.com, maka saya harus mengubah atau menghapus semua kode HTML yang terkait dengan kotak komentar dari intensedebate.com.

Akan jadi pekerjaan yang melelahkan, apalagi saya bermaksud untuk tetap menampilkan komentar yang sudah diberikan teman pengunjung menggunakan kotak komentar dari intensedebate.com tersebut.

Terima kasih, dan mohon maaf karena untuk sementara komentar yang telah teman-teman berikan melalui form intensedebate.com tidak bisa ditampilkan.

Previous
Next Post »

11 comments

Click here for comments
31 Oktober 2011 pukul 15.17 ×

OK lah Mas Majid, saya juga kembali ke standart blogger...heheheeee

Reply
avatar
31 Oktober 2011 pukul 16.05 ×

benar tuh mas.selain nggak seo friendly,para pengguna ponsel akan lebih kesulitan lagi dalam berkomentar dengankotak komentar intensedebate

Reply
avatar
abdul majid
admin
1 November 2011 pukul 00.58 ×

Jambogh kita benar, kembali ke standar blogger agar lebih google friendly.

Tips trik blog, terima kasih masukannya, saya tidak pernah memberikan komentar melalui ponsel,jadi tidak mengetahuinya.

Reply
avatar
Ismail
admin
28 November 2011 pukul 11.08 ×

makasih mas atas gambarannya, jadi ada pertimbangan untuk menggunakan standar ato yang macam2nya.............

Reply
avatar
abdul majid
admin
28 November 2011 pukul 22.15 ×

Ismail: Gunakan yang standar saja mas, lebih google friendly.

Reply
avatar
sofyanto
admin
31 Desember 2011 pukul 21.59 ×

kalo mengikuti tools seoanalyser net, sepertinya tidak ada pengaruh form comment standar atau tidak dengan peringkat blog kita sob. Coba gan cek sendiri make seoanalyser, apa2 aja yang di jadikan kriteria suatu blog seo atau tidak. Saya menemukan suatu blog dengan scor seo rendah tapi pagerangk tinggi begitupun sebaliknya

Reply
avatar
abdul majid
admin
31 Desember 2011 pukul 23.15 ×

KABELA: Kabela benar bahwa memang tidak ada pengaruhnya form komentar dengan PR, PR terkait dengan jumlah link masuk dan kualitas link tersebut, dan bahkan blog yang tidak memiliki skor SEO yang baguspun bisa mendapatkan PR tinggi. Yang saya maksudkan sebenarnya kotak komentar Blogspot lebih SEO friendly dibandingkan kotak komentar Intensedebate.com. Judul artikel ini semestinya bukan tentang peringkat blog.

Terimakasih Kabela telah memberikan masukan, dan mengenai Seoanalyser.net saya akan mencoba memanfaatkannya.

Reply
avatar
Albab
admin
31 Januari 2012 pukul 07.41 ×

wah gitu ya ternyata ? berarti komentar yang sudah masuk lewat intense debate ngga bisa dilihat ? saya juga mau balik ke komentar yang default ini

Reply
avatar
abdul majid
admin
31 Januari 2012 pukul 11.01 ×

ALBAB: Ya, agar lebih google friendly memang sebaiknya pakai kotak komentar miliknya blogspot.com.

Reply
avatar
5 Maret 2012 pukul 10.28 ×

Mau nanyak gan .... bagaimana cara memasang kotak komentar blogger di website lain .
Jika pakai widget mendapatkannya dimana gan ....

Reply
avatar
abdul majid
admin
5 Maret 2012 pukul 21.44 ×

RESTINDO-HTY: Sesuai namanya kotak komentar blogger adalah kotak komentar defaultnya blogger.com. Jadi dikhususkan untuk blog blogspot.com.

Reply
avatar

SILAHKAN MEMBERIKAN KOMENTAR MENGGUNAKAN TATA BAHASA YANG BAIK DAN BENAR. KOMENTAR MENGGUNAKAN KATA DENGAN EJAAN YANG TIDAK BAKU AKAN DIHAPUS. TERIMA KASIH ConversionConversion EmoticonEmoticon