Mengapa blog saya sepi komentar

Mengapa ya blog saya sepi komentar ?, padahal jumlah kunjungannya lumayan banyak. Apa yang salah ?, apa yang perlu diperbaiki ?, ataukah memang jenis pengunjung blog saya adalah orang - orang tertentu yang memang lebih suka tidak memberikan komentar. Atau barangkali kotak komentar di blog saya yang tidak memikat.

Pertanyaan diatas sangat sering muncul di kepala kita. Untuk menjawab pertanyaan mengapa artikel yang kita tulis menerima sedikit komentar bisa kita mulai dari menjawab pertanyaan apa dan bagaimana kotak komentar yang kita sediakan ?, lalu apa dan siapa pengunjung mayoritas blog kita ?.

Ada banyak ragam jenis pengunjung blog atau web, baik dikategorikan berdasarkan tujuan, propesi, status pendidikan, jenis kelamin, jenis kelompok umur dsb.  Dikaitkan dengan komentar dan pemberian komentar di blog, disini saya hanya menuliskan dua macam jenis pengunjung blog yaitu:  pengunjung yang memiliki situs dan pengunjung yang tidak memiliki situs web atau blog.  

Untuk pengunjung yang memiliki blog.


Pengunjung jenis ini biasanya akan tertarik memberikan komentar di blog yang memiliki nilai kualitas tertentu bisa berupa ranking pagerank tinggi, nilai alexa yang sangat ramping, jumlah pengunjung yang membludak, atau artikel yang ditulis sangat menarik dan bermanfaat. 

Tujuan memberikan komentar di situs dengan kualitas seperti diatas bisa untuk berharap mendapatkan back link, atau semata-mata memperkenalkan diri kepada halayak dunia online  khususnya di kalangan blogger.

Untuk memenuhi harapan pengunjung jenis blogger pemberi komentar seperti diatas, jenis kotak komentar blog yang kita pasang harus mendukung. Dalam hal ini kotak komentar bawaan dari blogger.com sangat cocok dipasang di blog blogspot. 

Hanya memiliki akun online namun tidak memiliki blog.


Akan lebih baik memasang jenis kotak komentar yang bisa memfasilitasi semua pengunjung internet untuk bisa memberikan komentar. Meskipun banyak kekurangan dari kotak komentar intensedebate.com, namun memasang kotak komentar ini cukup bisa diandalkan.

Jadi agar blog kita mendapatkan banyak komentar, kita harus lihat dan pastikan blog atau website kita adalah jenis blog yang bisa memfasilitasi tercapainya keinginan para pemberi komentar. Karena itu umumnya artikel yang ditulis di situs yang memiliki pagerank tinggi akan selalu kebanjiran komentar. Apalagi bila jenis kotak komentar di situs tersebut backlink friendly.

Kebanjiran komentar tentu saja sebuah bentuk nilai popularitas sebuah blog. Namun tidak selamanya link yang menuju situs pemberi komentar akan selalu berdampak bagus untuk blog kita, tidak tertutup kemungkinan link pemberi komentar adalah broken link, karena itu kita sebaiknya selalu memeriksa status link pemberi komentar.

Belum lagi link yang menggunakan teks link yang merupakan kata kunci utama artikel kita akan berdampak memperlemah nilai SEO blog kita untuk kata kunci tersebut. Ini juga barangkali yang menjadi salah satu alasan mengapa kebanyakan situs pagerank sangat tinggi sangat pelit memberikan back link.

Demikianlah, semoga artikel ini bisa menjadi masukan yang bermanfaat. 

Previous
Next Post »

SILAHKAN MEMBERIKAN KOMENTAR MENGGUNAKAN TATA BAHASA YANG BAIK DAN BENAR. KOMENTAR MENGGUNAKAN KATA DENGAN EJAAN YANG TIDAK BAKU AKAN DIHAPUS. TERIMA KASIH ConversionConversion EmoticonEmoticon